Header Ads Widget

Responsive Advertisement

Ticker

6/recent/ticker-posts

Lima Hal Kecil Namun Bernilai Besar

  • Seorang pelamar kerja memungut sampah kertas dari lantai dan Membuangnya ke Tong sampah, hal itu terlihat oleh pengawas interview. Ia mendapatkan pekerjaan tersebut.
Ternyata untuk memperoleh penghargaan sangat mudah, cukup ”PELIHARA KEBIASAAN BAIK”.
  • Seorang anak menjadi murid di toko sepeda. Seseorang mengantarkan sepedanya untuk diperbaiki. Selain memperbaikinya, si anak juga membersihkan sepeda itu hingga bersih mengkilap. Murid-murid lain menertawakannya. Saat sang Pemilik mengambil sepedanya, si anak ditawari kerja di tempatnya.
Ternyata untuk berhasil sangat mudah, cukup punya ”INISIATIF” lebih saja.
  • Seorang anak berkata, “Ibu hari ini sangat cantik.”
          Ibu bertanya, “Mengapa?”
          Anak menjawab, “Karena hari ini ibu sama sekali tidak marah”.
Ternyata untuk memiliki kecantikan sangatlah mudah, hanya perlu ”TIDAK MARAH-MARAH”.
  • Seorang Pelatih bola bertanya, “Jika sebuah bola jatuh ke dalam rumput, bagaimana cara mencarinya?”Ada yang menjawab cari dari bagian tengah, cari di rumput yang cekung ke dalam, cari di rumput yang paling tinggi, dll.Pelatih itu berkata, “Setapak demi setapak, cari dari ujung rumput terdekat hingga terjauh.” 
Ternyata jalan menuju keberhasilan tidaklah sulit, cukup melakukan segala sesuatunya setahap demi setahap secara ”BERURUTAN”, jangan meloncat-loncat.
  • Ada Rombongan yang berjalan di padang pasir. Semua berjalan dengan berat, sangat menderita. Hanya satu orang yang berjalan dengan gembira.Ada yang bertanya: “Mengapa engkau begitu santai?”Dia menjawab sambil tertawa: “Karena barang bawaan saya sedikit.”
Ternyata mudah untuk memperoleh kegembiraan, cukup ”TIDAK SERAKAH” dan membawa ”BEBAN SECUKUPNYA”.
Semoga bermanfaat....

Post a Comment

0 Comments

1